Indo Data Recovery

Indonesia Data Recovery

3 kasus RAID System dalam 1 bulan – Kasus Kedua Ransomware NAS Synology DS918+

Pada kasus kedua pekerjaan NAS/Server, kami menerima kasus Ransomware di NAS Synology DS918+ dimana hanya terpasang 2hdd/4Bay.

 

NAS berisikan data-data X-Ray pasien dari tahun 2016 sd 2023 di salah satu Rumah Sakit yang berlokasi di luar Jakarta. Sebagian besar data telah terinfeksi virus ransomware yang berhasil mengubah file menjadi ber-extension “.Freeer” dan untuk membuka filenya yang ter-encrypt secara utuh, hacker meminta pembayaran via bitcoin. Yang dimana pada banyak kasus pembayaran bitcoin tidak menjamin data akan dikembalikan secara normal oleh mereka (hacker).

Satu-satunya cara untuk mengeluarkan data secara structural adalah bilamana Perusahaan memiliki backup/cadangan data rutin, namun pada kasus ini, Perusahaan tidak memiliki Backup untuk data-data tersebut, sehingga membutuhkan Jasa data recovery untuk membantu mendapatkan Sebagian datanya Kembali.

Setelah kami menerima pengiriman NAS dari Batam, kami langsung melakukan Analisa mendalam terhadap kondisi kesehatan harddisk didalam NAS beserta konfigurasi Raid system yang digunakan didalam NAS tersebut.

Data recovery untuk kasus Ransomware, hanya bisa dilakukan dengan metode RAW recovery, dimana file-file yang dikembalikan merupakan Files tipe dasar/RAW dimana tidak mempunyai nama files, tidak memiliki structure folders, dan tidak memiliki tanggal identitas files.

Data-data RAW tersebut hanya bisa dikumpulkan berdasarkan tipe filesnya, seperti files Word, Excel, PPT, PDF, dll. Pada kasus ini kami mengumpulkan files X-Ray dalam bentuk tipe DiCOM.

Walaupun tidak memungkinkan untuk mendapatkan keseluruhan data yang telah rusak terinfeksi virus ransom, Namun data-data penting Perusahaan (Sebagian besar) berhasil diselamatkan, sehingga kasus ransomware ini kami nyatakan telah berhasil di recovery.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *